
Bukan cuman kala di dunia saja, melainkan hukuman atau karma juga akan mengikuti seseorang bahkan sampai ke alam kuburnya sekalipun.
Dan untuk dampaknya tidak cuman bisa dirasakan oleh dirinya sendiri, melainkan orang lain yang masih hidup sekalipun juga bisa melihatnya agar bisa mendapatkan pembelajaran, apakah yang salah dari orang tersebut.
Suatu ketika, seorang ustadz telah mengisahkan akhir hidup seorang tukang sabung ayam. Ia tak menyebut nama, namun dipastikan bahwa sang penyabung itu adalah salah satu tetangganya. Dirinya selalu memiliki kebiasaan buruk itu hingga akhirnya tewas ketika dikejar polisi saat menjalankan aksi kejinya itu.
Lebih tragisnya lagi, saat diurus jenazah tukang sabung ayam itu, tercium bau minuman keras dari mulutnya. Rupanya, berdasarkan pengakuan salah seorang sahabatnya, “Ia selalu menenggak minuman keras sebelum mengadu ayamnya.”
Lalu di akhir hayatnya, saat ada seorang Ustadz yang dipanggil untuk mentalqin-nya, tubuhnya malah memberontak di ruang tamu seraya menahan sakit yang tak tergambarkan.
Belum usai dari itu, saat jasad si penyabung ayam hendak dibawah ke kuburan, jasadnya berkalang di tanah dan jasadnya mengeluarkan bau busuk yang menyengat.
Bahkan, saat petugas ronda berkeliling melewati pemakaman, dari arah makam si mayat penyabung ayam tersebut terdengar suara keras seperti kasur yang dipukuli ketika dijemur. Ketika mendekat, suara itu semakin keras. Naudzubillah!
Sumber Kisah: www.kisahikmah.com